Benalu Kopi adalah anugerah Tuhan untuk kesehatan manusia. Tumbuhan BENALU sudah digunakan untuk kesehatan sejak ribuan tahun lalu. Saya hanya melakukan pengembangan sehingga mutu dan keaslian Benalu Kopi Sidikalang "BekopS" tetap terjamin untuk kesehatan. BekopS yang kami sediakan adalah layanan bersifat sosial, "TIDAK SEMATA-MATA BISNIS!" Inilah yg membedakan kami dengan pebisnis lain. Mutu BekopS yg anda terima bermutu sama dengan yg biasa saya konsumsi.

Sabtu, 27 Oktober 2007

Manfaat Benalu

Sekarang sudah ada pendaftaran Hak Paten di USA untuk digunakan pada HIV AIDS.
Juga sudah ada hasil riset untuk digunakan pada rheumatiscm (asam urat).

Apakah ada EFEK SAMPING?

Sampai sekarang belum ada efek samping yang dilaporkan jika diminum normal dan tidak berlebihan.
Jika ada efek samping maka kami mohon segera dikirimkan kepada kami pada blog ini atau via SMS ke HP kami 0813 6230 1475.
Salam sejahtera.

BAGAIMANA MENYEDUH BENALU KOPI yang Ideal

Banyak orang yang kehilangan manfaat Benalu karena salah menyiapkannya.
Perlu diketahui bahwa bahan-bahan alami mudah rusak karena pemanasan yang berlebihan.
Berikut kami berikan TIPS PRAKTIS:
  1. Ambil benalu kira-kira 20 gram (1 genggam) masukkan dalam mangkok stainless steel atau porselen.
  2. Didihkan air panas kira-kira 2 gelas dan tuang kedalam mangkok diatas.
  3. Buang airnya sekali sehingga jamur yang terikut pada benalu terbuang.
  4. Tambahkan air mendidih 2 gelas penuh.
  5. Tunggu 5 menit dan setelah itu tuang airnya saja ke dalam gelas lain. Siap untuk diminum.
  6. Sisakan air sedikit saja dalam mangkok agar benalu tetap lembab.
  7. Tambahkan kembali air mendidih jika hendak menggunakan kembali.
  8. Benalu untuk seduhan seperti ini bisa untuk 2 hari (4 kali seduhan).

Selamat memelihara kesehatan. Salam Sejahtera.

Minggu, 21 Oktober 2007

RISET Tentang BENALU (ringkasan)

Isolasi flavonoid dari benalu (Loranthus Ferrugineus Roxb.) yang tumbuh pada jeruk dan kopi
MARKOS,1993; JF FMIPA UNAND
Pembimbing : Drs. Rusjdi Djamai, Apt.; Dra. Junuarti Jubahar, Apt.
Telah dilakukan isolasi flavonoid dari daun Loranthus ferrugineus Roxb., yang merupakan parasit pada tanaman kopi dan jeruk. Flavonoid utama memberikan satu noda pada kromatografi kertas dan pengerjaan lebih lanjut dengan kolom kromatografi menghasilkan serbuk berbentuk amorf, berwarna kuning dengan jarak lebur 176 - 178° C.
Spektrum ultravioelt memperlihatkan serapan maksimum pada panjang gelombang 256 nm dan 344 nm serta pergeseran batokromik dan pergeseran hipsokromik dengan penambahan pereaksi geser. Dari penetapan spektrum dan data lisika serta membandingkan dengan literatur disimpulkan bahwa flavonoid ini adalah kursitrin.

Pemeriksaan farmakognosi beberapa daun benalu Famili Loranthaceae
MUHAMAD ARFANI,1995; JF FMIPA UNAND
Pembimbing : Dra. Junuarti Jubahar; Prof. Drs. Rusjdi Djamai

Telah dilakukan pcmeriksaan farmakognosi daun benalu dari empat spesies famili Loranthaceae yang tumbuh pada inang yang berbeda. Pemeriksaan mikroskopik menunjukkan tiap spesies dapat dibedakan berdasarkan fragmen pengenal masing-masing yang banyak ditemukan yaitu trikhom dengan 3 tipe (tulang belakang, bintang, kerucut) pada spesies Loranthus ferrugineus, beberapa jenis sklereid pada spesies Dendrophthoe falcata, dan hanya epidermis pada spesies Macrosolen cochinchinensis hanya ditemukan adanya trikhom bentuk bintang dan beberapa sklereid tetapi dalam jumlah yang sangat sedikit.
Kadar abu yang tak larut dalam asam adalah : 1,37% dan 1,54% pada benalu belimbing dan zirzak (Dendropthoe falcata), 5,34% dan 5,52% pada benalu nangka dan mangga; 1,49% dan 1,42% pada benalu jeruk manis dan kopi (Loranthus ferrugineus), 1,03% pada benalu pohon paning-paniang (Helixanthera parasitica). Uji pendahuluan kimia sari non polar hasil sokletasi dengan reaksi warna dan KLT menunjukkan adanya senyawa golongan steroida dan terpenoida.

Uji efek ekstrak etanol daun benalu kopi (Loranthus ferrugineus Roxb.) terhadap kadar glukosa darah mencit putih
HELVA CHANDRA WITA,1997; JF FMIPA UNAND
Pembimbing : Drs. Asmaedy Samah, Apt.; Drs. Almahdy A.,MS.
Telah diteliti efek ekstrak etanol daun Loranthus ferrugineus Roxb. terhadap penurunan kadar glukosa darah mencit dengan uji toleransi glukosa. Terjadi penurunan kadar glukosa darah yang berarti terlihat pada menit ke-60, 90, 120 dan 180 setelah pemberian ekstrak dan glukosa 20%. Efek ekstrak etanol daun Loranthus ferrugineus Roxb. pada dosis 800 mg/kg bb. sebanding dengan efek klorpropamida dosis 32,5 mg/kg bb.

Isolasi flavonoid dari daun benalu Loranthus obovatus BL.
DESMERI,1997; JF FMIPA UNAND
Pembimbing : Prof. Drs. H. Rusjdi Djamal, Apt.; Drs. Asram Ahmad, Apt.
Tclah dilakukan isolasi flavonoid dari daun Loranthus obovatus BI., yang merupakan parasit pada tumbuhan "Kapulasan" (Nephelium mutabile). Flavonoid kasar memberikan satu noda utama pada kromalografi kertas. Pengerjaan lebih lanjut dcngan kromatografi kolom dihasilkan beberapa fraksi dengan Rf yang berbeda yaitu fraksi A, B1, B2, dan C. Fraksi B2 memberikan reaksi positif dengan tes sianidin dilakukan rekristalisasi dengan metanol-air sehingga dihasilkan serbuk berbentuk amorf, berwarna kuning dengan jarak lebar 179-182° C.
Spektrum ultraviolet dari senyawa tersebut memperlihatkan serapan maksimum pada panjang gelombang 208 nm dan 348 nm serta pergeseran batokromik dan pergeseran hipsokromik dengan penambahan pereaksi geser. Dari data spektrum, data fisika dan membandingkan dengan literatur disimpulkan bahwa flavonoid ini adalah kursitrin.

Berbedakah Benalu Teh atau Kopi?

Sembuhkan Kanker, Pakai Benalu Teh
BENALU identik dengan "penyakit". Itu karena tanaman yang tumbuh di berbagai macam tanaman inang, tergolong tanaman pencuri. Bila si inang subur, suburlah benalu tersebut. Terkadang, si induk merana. Sebaliknya benalu yang menumpang hidup, malah makmur karena menghisap zat makanan yang sudah jadi dari induknya. Mungkin karena itu benalu disebut tanaman parasit. Secara umum, zat yang terdapat dalam benalu lebih ditentukan oleh kandungan zat yang terdapat dalam tanaman inang. Benalu yang tumbuh pada tanaman jambu misalnya, bisa berbeda kandungan zat kimianya dengan benalu yang tumbuh pada pohon beringin. Masyarakat beranggapan, benalu yang tumbuh pada tanaman tertentu saja yang berkhasiat menyembuhkan suatu penyakit. Benalu tertentu seperti teh dan kopi banyak dicari orang karena memiliki khasiat menyembuhkan kanker. Secara umum, kedua tanaman inang yang ditumbuhi benalu ini memiliki kemiripan kandungan zat kimianya. Tanaman teh yang diambil daunnya, mengandung sekitar 1-4% kofein, 7-15% tannin, dan sedikit minyak atsiri. Sedangkan tanaman kopi yang diambil bijinya, terdapat 1-3% kofeina, 15% dekstrin, 11-14% protein, 1-2% asam kofeinat, adenin, ksantin serta alkali fosfat dan alkali karbonat. Hingga kini belum ada publikasi ilmiah yang menyatakan sejauh mana perbedaan kandungan zat kimia pada benalu teh dengan benalu kopi. Masih perlu bukti untuk menyatakan benalu teh dan benalu kopi bermanfaat untuk mengobati kanker. Itu karena kanker banyak jenisnya. Letak kanker berada, sedikit banyak ikut menentukan teknik dan sistem pengobatan yang harus dilakukan. Karena itu, penanganannya pun tidak sama. Obat tertentu dengan teknik pengobatan sedemikian rupa, mungkin ampuh untuk mengatasi kanker darah, tapi belum tentu manjur untuk kanker paru, misalnya. Cara Mengolah Yang perlu diperhatikan, bagaimana cara mengolah benalu agar sari zat yang berkhasiat terambil semua. Masyarakat umumnya mengolah tanaman itu dengan merebus. Dari tiga gelas air rebusan misalnya, tinggal satu gelas yang diambil sebagai sarinya. Pengambilan dengan cara demikian, disebut infusa. Infusa adalah sediaan cair yang dibuat dengan menyari simplisis nabati (tanaman obat) dengan air pada suhu 90 derajat Celcius selama 15 menit. Dalam membuat infusa, perlu diperhatikan kadar bahan yang diambil sarinya dan diperlukan setelah bahan itu dipanaskan. Komposisinya: 10 gram bahan disari dengan air 10 ml ditambah air sebanyak dua kali berat bahan atau 20 ml. Untuk mendapatkan hasil yang baik, pengambilan sari tanaman sebaiknya dilakukan dalam panci khusus (panci infus). Panci ini terdiri dari dua buah panci yang dipasang tersusun. Panci bagian bawah diisi air sebagai pemanas, panci kedua yang berisi air penyari dan bahan obat. Dengan cara seperti ini, bahan obat tidak akan rusak karena panasnya tidak terlalu tinggi atau terkontrol. Selain itu, kandungan zat kimia tidak akan bereaksi dengan tempat penyari. Cara lain, daun benalu yang baru dipetik dieramkan, dijemur, diiris-iris lalu dijemur. Ini karena ada tanaman tertentu yang kadar zat khasiatnya akan rusak bila salah perlakuan awalnya. Bila demikian, sekalipun benalu teh atau kopi memiliki kandungan zat penyembuhan kanker, tidak ada manfaatnya karena zat penting itu rusak sebelum digunakan. Untuk menghindari hal itu, lakukan pengolahan yang benar serta pakai alat dan bahan yang terjamin kebersihannya. Cucilah daun benalu sebelum direbus, agar jamur berbahaya yang mungkin ada tak ikut serta. * ny. ratna dewi, Alumni IPB Bogor

Tanaman Pelawan Kanker

Tanaman Pelawan Kanker
Silahkan lihat di
http://www.mail-archive.com/balita-anda@balita-anda.com/msg42719.html

Apa Kata Wikipedia tentang BENALU

Silahkan Lihat Wikipedia Indonesia tentang Benalu
Benalu (Loranthus, familia Euphorbiaceae) adalah sekelompok tumbuhan parasit obligat yang hidup dan tumbuh pada batang (dahan) pohon tumbuhan lain. Benalu dapat dijumpai dengan mudah pada pohon-pohon besar di daerah tropis. Tumbuhan ini menghasilkan getah yang lengket.
Persebaran tumbuhan ini terjadi dibantu burung (ornithokori). Apabila burung memakan buanya lalu mengekskresikan pada dahan pohon yang sesuai, bijinya akan berkecambah dan benalu muda tumbuh.
Benalu (bahasa Inggris: mistletoe) adalah nama umum yang populer untuk tumbuhan parasit dari ordo Santalales yang terdiri dari keluarga Santalaceae, Loranthaceae, dan Misodendraceae. Spesies yang termasuk keluarga Santalaceae dulunya sering digolongkan ke dalam keluarga Viscaceae.
Di kebudayaan Barat, daun mistletoe (benalu) yang tetap berwarna hijau di musim dingin digunakan sebagai hiasan Natal. Orang Eropa menggunakan spesies Viscum album, sedangkan spesies Phoradendron leucarpum digunakan di Amerika Utara. Rangkaian daun mistletoe digantung di depan pintu dan orang yang berdiri di bawah mistletoe boleh mencium orang yang disukainya.
Di Eropa, nama mistletoe dulunya hanya digunakan untuk spesies Viscum album yang tergolong famili Santalaceae dan merupakan satu-satunya spesies mistletoe asal Britania Raya dan daratan Eropa. Mistletoe juga digunakan untuk spesies Phoradendron leucarpum asli Amerika Utara dan tergolong famili Santalaceae. Sebagai contoh evolusi konvergen, beberapa tumbuhan famili Loranthaceae yang memiliki karakteristik yang mirip juga disebut benalu.
Spesies Viscum album memiliki helai daun berhadapan, berbentuk lonjong dengan tepi daun yang mulus, dahan berkayu dan memiliki buah yang berkelompok seperti buah beri berwarna krem. Sedangkan Phoradendron leucarpum walaupun terlihat mirip, memiliki daun yang lebih pendek dan lebar, serta buah yang berkelompok dalam jumlah lebih banyak. Di Australia terdapat 71 spesies yang termasuk famili Loranthaceae dan 14 spesies yang termasuk famili Santalaceae.
Sebagian besar spesies dapat tumbuh di berbagai jenis pohon. Walaupun biasanya cuma menghambat pertumbuhan tanaman inang, benalu yang menjadi terlalu lebat bisa mematikan tanaman inang. Sebagian benalu bersifat setengah parasit, daun tetap berwarna hijau sepanjang tahun, dapat melakukan fotosintesis sendiri, dan hanya bergantung dari tanaman inang untuk zat mineral dari dalam tanah. Genus Arceuthobium yang tergolong famili Santalaceae adalah salah satu contoh benalu yang bersifat parasit total, karena mengandalkan fotosintesis dan mineral dari tanaman inang.
Burung yang memakan buah benalu membantu penyebaran biji benalu. Biji tersebar bersama jatuhan kotoran burung di ranting-ranting pohon. Burung juga memakan daging buah benalu dengan cara menjepit buah dengan paruh sehingga biji terlepas dari daging buah. Setelah makan, burung juga diketahui suka membersihkan paruhnya pada ranting terdekat. Biji benalu berlapis getah lengket yang disebut viscin sehingga mampu menempel erat pada calon tanaman inang.
Dalam bahasa Inggris, asal-usul kata "mistletoe" tidak diketahui dengan jelas, tapi mungkin berasal dari bahasa Jerman "Mist" yang berarti kotoran hewan. Dalam bahasa Inggris kuna, "mistel" merupakan sebutan lain untuk tanaman basil.
Sejak dulu benalu hanya dianggap sebagai hama pembunuh pohon, tapi sekarang benalu diakui berperan penting dalam menjaga keseimbangan ekosistem. Berbagai jenis binatang memakan buah, daun, dan tunas benalu sambil menyebarkan biji benalu yang lengket ke mana-mana. Daun benalu yang selalu berdaun hijau sepanjang tahun sering dipakai sebagai sarang bagi berbagai jenis burung. Di Australia terdapat lebih dari 240 spesies burung yang bersarang di kerimbunan daun benalu, atau kira-kira 75 persen dari spesies burung yang ada.
Kegunaan
Benalu populer di kalangan ahli pengobatan tradisional di Eropa. Di Jerman, tanaman ini digunakan untuk mengobati penyakit saluran pernafasan dan kanker[1] [2]. Selain itu, benalu juga sedang diteliti untuk pengobatan tumor. Walaupun penggunaan benalu belum diizinkan di Amerika Serikat, mistletoe sudah diresepkan di Eropa[3] [4].
Benalu disebut-sebut dalam mitologi Norse. Dewa bernama Baldur terbunuh dengan senjata yang dibuat dari benalu. Dalam mitologi Kelt dan ritual kepercayaan Druid, benalu digunakan sebagai penawar racun.
Pada tradisi orang Rumania, benalu (disebut vĂ¢sc dalam bahasa Rumania) dianggap sebagai sumber nasib baik. Di daerah pedalaman, tanaman ini masih digunakan sebagai obat dan dianggap memiliki kekuatan sihir.

MENGAPA MEMAKAI BENALU KOPI?

Di Payudura Saya Muncul Benjolan (Kanker)
03 Juni 2007 Pukul 10:41 (RIAU POS)
Bapak M. Anofi yang saya hormati,Sebelumnya saya ucapkan terimakasih kepada Bapak Anofi yang mengasuh Rubrik Konsultasi Pengobatan Alamiah (Herbal) ini, yang sangat bermanfaat sekali mencari solusi bagi penyakit-penyakit yang diderita oleh banyak orang.
Bapak yang baik, saya seorang ibu dari 3 orang anak dan juga sebagai seorang wanita kair, dan umur saya sekarang ini 36 tahun.Bapak Muhammad Anofi yang baik, semenjak satu tahun yang lalu pada payudara sebelah kanan terdapat benjolan-benjolan sebesar biji kelereng dan kadang-kadang terasa sakit sekali seperti tertusuk jarum dan perih.Pada saat-saat tertentu apabila ditekan, keluar air keputih-putihan dari dari puting susu saya, semenjak beberapa bulan yang lalu saya memeriksakan diri ke dokter, dan hasilnya disebutkan saya positif menderita kanker payudara dan harus dioperasi (diangkat atau dibuang payudara tersebut) disertai dengan kemoterapi dan penyinaran. Saya takut sekali untuk dioperasi, karena tiga tahun yang lalu tante saya pernah mengalami kanker payudara dan dioperasi, tapi beberapa bulan kemudian timbul lagi kanker di bekas operasi tersebut dan lebih ganas, akhirnya beliau meninggal dunia. Tolong saya Pak apakah yang mesti saya lakukan untuk mengobati penyakit yang saya derita ini.Atas perhatian serta petunjuk yang Bapak berikan saya ucapkan ribuan terima kasih, semoga Tuhan YME membalas kebaikan Bapak dengan pahala yang berlipat.Ny. Sri Purnama, 36 tahunDumaiIbu Sri P. yang saya hormati,Saya juga ikut prihatin membaca surat Ibu. Dari penyakit yang Ibu alami banyak sekali faktor pendukung terjadinya gejala-gejala yang yang menjangkiti kaum Hawa ini, yakni kanker payudara. Kebanyakan penderita mendatangi herbalis sudah dalam keadaan kritis (seperi habis dioperasi dan lain-lain). Benjolan pada payudara merupakan suatu kelainan dari payudara yang sangat perlu diwaspadai, secara umum benjolan yang tumbuh di sebut dengan tumor. Seringkali benjolan yang berada di jaringan payudara berkembang menjadi tumor ganas dan melakukan penyebaran ke daerah lainnya termasuk organ lainnya di dalam tubuh. Bagi seseorang yang pernah mengalami kanker/tumor terutama pada payudara, kecendrungan untuk muncul lagi dengan lebih ganas sehabis operasi memang kerap terjadi apabila didalam tubuhnya masih ada sel-sel dari kanker tersebut. Sel kanker ini umumnya berada dalam aliran darah pembuluh getah bening.Seseorang yang mengalami penyakit ini, selain mempengaruhi jaringan-jaringan, organ, sel-sel tubuh lainnya maka lama-kelamaan tubuh penderita mengurus, nafsu makan menurun drastis, badan panas dingin, payudara serasa ditusuk-tusuk atau nyeri, keluarnya cairan lewat puting susu seperti darah dan nanah serta bermacam keluhan lainnya. Keadaan ini mengisyaratkan bahwa penyebaran dari sel kankernya sudah memasuki aliran darah dalam pembuluh getah bening. Kondisi ini, kanker payudara yang diderita Ibu sudah tergolong serius dan perlu penanganan yang serius pula. Seperti terapi-terapi tertentu yang biasanya herbalis terapkan disertai dengan pemakaian ramuan-ramuan herbal lainya. Selain itu dukungan dan perhatian dari lingkungan keluarga sangat diperlukan dalam proses penyembuhan penyakit ini. Ada beberapa tanaman obat yang memiliki efek farmakologis sebagai isoflavanoid, anti paraciditas, antivirus, antipiretik, antibiotic, meningkatkan imunitas seluler, dan melancarkan jalan darah yang bisa digunakan untuk pengobatan dari carcinoma mammae. Pengobatan awal secara herbal yang bisa ibu lakukan adalah sebagai berikut ;- Jahe (Zingiber officinale) = 2 ons- Kunyit (Curcuma domestica) = 2 ons- Lempuyang Pahit (Zingiber americans) = 2 ons- Jeringgo (Acorus calamus) = 1 ons- Meniram (Phyllanthus niruri) = 1 ons- Daun Ceplukan (Physalis minima) = 3 ons- Benalu Kopi (Loranthus parasiticus) = 3 onsSemua bahan tumbuhan obat tersebut dicuci bersih. Kemudian rebus dengan 4 liter air kedalam belanga hingga masak menjadi 2 liter. Minum 3 kali sehari masing-masing 250 cc waktu hangat-hangat kuku. Demikainalah jawaban dari saya, dan semoga ibu bisa memahaminya, dan untuk selanjutnya silakan kunjungi herbalis. Atas perhatiannya saya ucapkan terimakasih.***